Fasilitas Dealer BMW Astra The Gallery

BMW Astra Sunter berlokasi di Jalan Gaya Motor Selatan Nomor 1, Sunter II, Jakarta Utara merupakan showroom BMW Astra yang memiliki desain yang bersahabat dengan alam, bernuansa kayu, hiasan batik serta ragam penerapan konsep Sustainability.

BMW Astra Sunter diberi julukan The Gallery karena pelanggan dapat mengunjungi showroom untuk melihat beragam kendaraan terbaik BMW seperti sebuah karya seni. Kehadiran BMW Astra Sunter merupakan bukti komitmen untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dan memberikan akses layanan yang menyeluruh bagi pelanggan. Fasilitas yang ada di BMW Astra Sunter untuk memberikan kenyamanan bagi pelanggan meliputi

Ruang meeting yang bisa dipakai pelanggan

Khusus untuk pembeli BMW di Astra, para pelanggan memiliki privilege untuk menggunakan ruang meeting yang ada di BMW Astra dengan melakukan reservasi. Selain itu ruang meeting dapat digunakan oleh pelanggan yang menginginkan suasana tenang dalam bekerja sambil menunggu pengerjaan servis.

Delivery room

Delivery room digunakan untuk serah terima mobil bagi para pelanggan yang akan melakukan transaksi di BMW Astra. Memiliki desain yang modern dan dapat memberikan rasa nyaman bagi para pelanggan.

Isetta bar dengan berbagai pilihan refreshment

Isetta bar hadir dengan desain yang unik, dibalut dengan penggunaan ornament kayu dan tampilan yang estetik. Pelanggan dapat menikmati berbagai pilihan refreshment mulai dari kopi, teh, hingga minuman segar lainnya. Dengan desain menenangkan dan setting cahaya yang natural, pelanggan dapat bersantai dan menikmati waktu di Isetta bar.

Diecast display BMW dari masa ke masa

BMW Astra Sunter The Gallery menampilkan berbagai miniatur mobil BMW yang memukau mulai dari mobil-mobil lawas hingga yang terbaru. Diecast BMW dipajang dengan menarik di bawah sorotan lampu yang semakin menambah keindahan dari diecast BMW.

BMW Lifestyle Collection

Pada bagian BMW Lifestyle Collection, para pelanggan dapat langsung melihat beragam koleksi terbaru dari aksesoris dan lifestyle display dari BMW. BMW Lifestyle Collection menampilkan berbagai aksesoris gaya hidup yang menyempurnakan kendaraan dan tampilan pemiliknya.

BMW Lifestyle Collection terdiri dari pakaian, topi, tas, card holder, dan berbagai pilihan lainnya yang dapat menunjang tampilan Anda.

Gallery of Dreams

Gallery of Dreams merupakan tempat untuk menampilkan mobil konsumen yang memiliki nilai sentimental sebagai sebuah karya senin. Salah satu mobil yang pernah dipajang di Gallery of Dreams adalah mobil milik Gerry Nasution yang juga pembalap nasional dan pembalap BMW Team Astra.

Tidak hanya fasilitas di atas yang terdapat di BMW Astra Sunter, pelanggan juga dapat merasakan kelengkapan layanan Beli Servis Jual dengan maksimal yang terdapat di seluruh diler BMW Astra yang tersebar di beberapa daerah.


More Blog Entries

Bersama BMW, Jelajahi Masa Depan Dengan Mobil Listrik Yang Lebih Efisien

Ketika kita berbicara tentang mobil listrik, kita membicarakan masa depan yang bersih dan hemat energi. BMW adalah salah satu perusahaan yang membuat mobil listrik yang ramah lingkungan, tetapi mudah dan nyaman saat digunakan. Keuntungan Menggunakan Mobil Listrik Mobil listrik seperti yang dibuat oleh BMW memiliki beberapa keuntungan yaitu tidak menggunakan bahan bakar, tidak ada komponen […] Read More

by Galih Rama

Mitos & Fakta Menarik Tentang Mobil BMW Yang Harus Kamu Tahu !

Mitos : Service BMW Terlalu Mahal Fakta : Banyak yang mengira bahwa layanan di pusat servis resmi BMW lebih mahal daripada di bengkel independen. Namun, kenyataannya BMW memberikan pelayanan service gratis selama 5 tahun untuk para pengguna BMW dan BMW menyediakan teknisi yang terlatih secara khusus dan menggunakan suku cadang asli. Mitos : Service BMW […] Read More

by Galih Rama

4 Langkah Merawat Mobil Setelah Perjalanan Jauh

Setelah perjalanan jauh, penting memberikan perawatan yang baik untuk menjaga mobil tetap bagus. Merawat mobil setelah perjalanan tidak hanya membuatnya lebih awet, tapi juga mengurangi risiko kerusakan pada mobil. Berikut adalah empat langkah untuk merawat mobil setelah perjalanan panjang: Read More

by Galih Rama